- Blog Azadia Azzahra: Haid tidak teratur? Ini sindrom ovarium polikistik

Rabu, 17 Mei 2017

Haid tidak teratur? Ini sindrom ovarium polikistik

Haid tidak teratur? Ini sindrom ovarium polikistik,- satu sepuluh wanita mengalami sindrom ovarium polikistik. Selain sulit dideteksi, kita tidak bisa menebak gejalanya. tanda-tanda umum yang perlu diperhatikan adalah kenaikan berat badan, menstruasi tidak teratur, dan masalah jerawat yang parah.

Apa sih sindrom ovarium polikistik itu?

Masalah kesehatan ini menyebabkan ovarium dipenuhi kista kecil. Apa bedanya dengan kista besar? Kista besar menimbulkan perdarahan dan sakit. Namun, kista kecil tidak memiliki indikasi yang jelas. Meski begitu, mereka lebih berbahaya dari kista besar lho. Mereka bisa menghambat perjalanan telur dari ovarium. Dalam kasus yang lebih parah, kista kecil membuat menstruasi berhenti total.

Apa penyebab munculnya sindrom ovarium polikistik?

1. Secara medis, kista rahim terjadi karena adanya penyimpangan produksi hormon seksual estrogen. Hal ini menyebabkan tumbuhnya kista, gangguan fungsi ovarium, dan jerawat.

2. Bagi beberapa wanita, sindrom ovarium polikistik adalah masalah keturunan. Mereka biasanya mewarisinya dari ibu mereka.

3. Masalah kegemukan menjadi salah satu penyebab sindrom ovarium polikistik.

4. Kebiasaan makan yang tidak teratur dan konsumsi junk food meningkatkan risiko seorang wanita terkena kista rahim.

5. Minum alkohol dan merokok juga menjadi alasan kenapa banyak wanita terkena kista rahim.

Lalu, apa yang harus kita dilakukan?

1. Jika Anda tidak menstruasi sama sekali atau jaraknya terlalu jauh (2 atau 3 bulan), maka kondisi Anda sangat serius. Segera kunjungi dokter kandungan!

2. Pengobatan umum yang bisa Anda coba adalah terapi hormon. Metode ini dapat menormalkan kesehatan reproduksi.

3. Jika Anda didiagnosa dengan penyakit ini, maka sebaiknya Anda segera hamil sebelum mencapai usia 30-an. Bila tidak, mungkin sudah terlalu terlambat untuk Anda.

Sindrom ovarium polikistik merupakan salah satu masalah kesehatan wanita yang sedang hangat dibicarakan. Hal ini sering terjadi pada wanita pekerja dan remaja yang menjalani gaya hidup tidak sehat.

Posted by : Blog Azadia Azzahra

Tidak ada komentar:

Posting Komentar